0 Komentar 0 Likes

Istilah dalam Lelang

Ketahui 10+ Istilah dalam Lelang Sebelum Menawar

Hal-hal yang Perlu Diketahui Baca ini sebelum kopi Anda dingin.

Mengikuti lelang, apapun barang yang sedang ditawarkan adalah hal lumrah. Kegiatan ini memberikan Anda kemampuan untuk membeli barang tertentu dalam memenuhi kebutuhan maupun hobi. 

Namun, tahukah Anda apa saja istilah dalam lelang? Perhatikan artikel yang berisi 13 istilah terkait agar tidak kebingungan saat ingin mengikuti pelelangan, terutama dalam hal barang antik. Berikut penjelasannya. 

Mengapa Kami Menulis Ini? Untuk menyelamatkan otak Anda. Sama-sama.
1

Memberi Edukasi tentang Lelang bagi Peserta Lelang Baru

Edukasi tentang istilah terkait pelelangan akan menjadi penyelamat jika Anda ingin menjual maupun menawar barang. Pelajari secara lengkap agar tidak ada kesalah pahaman saat lelang. 

2

Menjadi Pedoman Penting dalam Dunia Pelelangan

Baiklah, Mari Kita Ungkapkan Apa yang Anda tunggu-tunggu.
1

Format Lelang

Lelang atau auction merupakan kegiatan untuk menjual barang dengan harga paling tinggi yang terbuka untuk umum. Penawaran bisa peserta lelang lakukan secara lisan maupun tertulis untuk mendapatkan harga tertinggi. 

Adapun format lelang terbagi menjadi 4, yaitu: 

  • Live Auction 

Format live atau lelang langsung dilakukan dengan cara pelelang dan peserta hadir secara fisik di satu tempat yang sama. 

  • Online Auction

Seperti namanya, online auction akan dilangsungkan melalui jaringan dalam platform tertentu. 

  • Absolute Auction

Format lelang satu ini berjalan tanpa harga minimal yang mana barang akan terjual pada tawaran paling tinggi. Absolute action juga disebut no-reserve.

  • Reserve Auction

Kebalikan dari absolutereserve auction akan menetapkan harga minumum dari barang lelang. Biasanya, harga ini berasal dari pemilik atau penjual barang. Jika tawaran tidak menyentuh harga tersebut, maka barang tidak terjual. 

2

Pelaku Lelang

Lelang adalah kegiatan yang tidak serta-merta dilaksanakan karena ada banyak pihak yang terlibat. Berikut adalah beberapa pihak yang berkaitan dengan proses lelang. 

  • Auctioner 

Pejabat lelang atau juru lelang adalah pihak yang bertanggung jawab atas kelancaran kegiatan lelang. Mereka harus mengawasi kegiatan ini sehingga tidak ada kecurangan dalam pelaksanaan. 

Pejabat lelang juga dikenal dengan palu lelang yang berguna untuk memberi tanda akan pemenang lelang sekaligus menutup acara lelang. 

  • Bidder

Bidder adalah pelaku lelang, yaitu peserta yang melakukan penawaran atas barang tertentu. Peserta akan berkompetisi dengan peserta lain agar bisa menawar dengan harga tertinggi dan mendapat barang lelang. 

  • Seller atau Consignor 

Barang lelang harus memiliki pemilik. Seller adalah penjual yang juga memiliki peran sebagai pemilik barang. Sementara peran consignor adalah menjadi penerus hak bagi pemilik yang tidak bisa datang saat lelang berlangsung. 

  • Client atau Collector 

Orang yang memiliki hobi mengoleksi barang antik dan mendapatkannya melalui lelang terbagi menjadi dua. Client merupakan pembeli barang, sementara kolektor adalah orang yang sudah mengoleksi barang tertentu dalam jumlah banyak atau waktu yang lama.  

3

Istilah Khusus Lelang

Sebelum mengetahui proses lelang, ketahui istilah khusus yang mendasari kegiatan tawar-menawar barang antik berikut ini. 

  • Lot

 Adalah istilah tentang satuan barang atau satu kelompok barang yang akan dijual dalam lelang. 

  • Lot Number

Angka ini merupakan nomor unik dari lot yang tertera dari katalog. Anda bisa mengingat barang antik yang Anda inginkan dari nomor tersebut. 

  • Underbid

Biasanya, pemenang dengan tawaran tertinggi akan mendapat barang lelang. Namun, jika pemenang tidak menyelesaikan transaksi, maka underbid akan mengambil alih. Istilah ini mengacu pada tawaran tertinggi kedua setelah pemenang dari hammer price

  • Catalogue

Katalog berisi berbagai daftar barang lelang beserta deskripsi dan lot number. Ini memudahkan klien dan kolektor yang akan mendatangi lelang agar tidak menghabiskan waktu mencari barang tertentu. 

  • Commission atau Buyer's Premium

Setelah berhasil membeli barang lelang, pembeli akan membayar komisi yang juga disebut buyer's premium. Biaya ini dibebankan pada pembeli dan biasanya dipotong dari hammer price

  • Seller's Commission atauVendor's Commission

Jika buyer's premium dibebankan pada pembeli atau klien, istilah seller's commission dibebankan kepada penjual. 

  • Consignment Fee

Adalah biaya yang harus seller atau consignor bayar apabila ingin memasukkan barang lelang dalam katalog. 

  • Absentee Bid

Bid ini telah ditawarkan oleh orang yang tidak bisa datang ke pelelangan. Biasanya, tawarkan telah diberikan jauh sebelum lelang berjalan. 

4

Proses Lelang

Sementara proses lelang barang antik berlangsung, Anda juga harus tahu hal-hal yang terjadi di dalamnya. Inilah istilah dalam lelang yang berkaitan dengan proses pelelangan.

  • Bid atau Bidding 

Dalam lelang, bahasa Inggris cukup memiliki peran penting. Sebagai contoh, ada istilah bidding yang berarti penawaran. Bidding atau bid  (re:tawar) adalah kegiatan saat peserta lelang menawarkan harga yang sesuai. 

Bidding sendiri bisa dilakukan secara lisan maupun tulis. Penawaran juga dibagi menjadi dua, open atau terbuka dan close atau tertutup. Open bidding memberi kesempatan bagi semua peserta untuk melihat penawaran peserta lain. Sedangkan close bidding tidak.

  • Bid Increment

Istilah ini merujuk pada kenaikan interval dari jumlah tawaran yang peserta berikan. Seperti yang Anda tahu, tawaran akan terus menukik tinggi. Anda tidak bisa menurunkan harga tersebut. Biasanya, auctioneer akan menaikkan tawaran secara bertahap hingga 10%. 

  • Opening Bid

Sesaat setelah auctioneer menunjukkan barang lelang, bidder bisa mengajukan tawaran pertama. Tawaran yang disebut paling awal inilah yang disebut dengan opening bid atau harga tawaran pembuka. 

  • Gavel

Gavel adalah nama lain dari hammer, alias palu yang pelelang gunakan untuk memimpin jalannya lelang. Penggunaannya sangat penting, oleh sebab itu harus ada saat pelelangan berlangsung. 

  • Hammer Price

Jika ada palu, maka ada pula hammer price. Arti istilah ini adalah tanda harga yang disetujui oleh auctioneer. Harga tersebut menandakan barang terjual dengan harga tertinggi, final, dan mutlak. 

  • Buy-in

 Istilah dalam lelang buy-in terjadi saat tidak ada bidder yang menawarkan harga. Dengan demikian, auctioneer akan menawarkan harga agar barang bisa terjual lebih dari harga minimum. 

  • Live Bid

Hal ini masih berkaitan dengan format lelang, yang berarti adanya tawaran langsung saat lelang sedang berjalan.

  • Withdrawn

Penarikan barang lelang sebelum pelelangan berlangsung. Biasanya, auctioneer akan menginformasikan penarikan barang yang tidak bisa ditawar dalam pelelangan tersebut. 

5

Istilah dalam Penilaian dan Kondisi Barang Lelang

Barang lelang mungkin terdengar remeh. Namun ternyata, semua barang untuk lelang harus memiliki nilai. Ada beberapa istilah dalam lelang yang memiliki peran penting dalam penilaian barang, seperti:

  • Expert 

Merupakan ahli yang memiliki ilmu dan spesialisasi dalam bidang tertentu, biasanya bertugas untuk memberi pendapat akan barang yang akan dilelang. 

  • Curator

Adalah mereka yang bertanggung jawab dalam menyeleksi barang lelang. Kurator pula yang akan mendeskripsikan barang dalam katalog sehingga pembeli bisa tahu kondisi barang lelang. 

  • Estimate

Estimasi lelang yang dimaksud adalah perkiraan harga dari balai lelang berdasarkan riset dan kondisi pasar. 

  • Condition Report

Istilah ini adalah laporan mendetail tentang kondisi dan nilai barang lelang. 

  • Provenance

Barang lelang pasti memiliki pemilik. Provenance merupakan istilah dalam lelang yang mengacu pada riwayat penjelasan pemilik, sehingga bisa menaikkan nilai barang. 

  • Authenticity

Berikutnya, hal ini berkaitan dengan keaslian barang lelang. Authenticity memastikan bahwa lot asli, bukan replika dan tidak palsu. 

  • Conservation

Apabila barang lelang memiliki kerusakan, conservation adalah upaya untuk merestorasi sehingga ada pelestarian barang dan layak untuk dilelang. 

  • Patina

Barang lelang yang berupa barang antik terutama pasti sudah ada dalam waktu yang lama. Patina sendiri merupakan istilah yang menjelaskan lapisan alami dari umur atau oksidasi pada barang. 

  • Grade

Untuk menjelaskan value dari barang, expert biasanya akan menggunakan grade. Ialah nilai skor keadaan barang dari fisiknya. Grade ada beragam, mulai dari UncirculatedAbout UncirculatedExtremely Fine, Very Fine, Fine, Very GoodFair, hingga Poor

6

Pembayaran dan Pengiriman Barang Lelang

Apabila pelelangan sudah berhasil, maka sekarang adalah waktu untuk perpindahan kepemilikan barang. Berikut istilah yang berkaitan. 

  • Condition Note

Adalah sebuah catatan khusus tentang kondisi barang lelang. 

  • Invoice

Merupakan tagihan atas pelunasan barang, komisi, serta biaya lain untuk mengambil barang lelang. 

  • Shipping dan Handling 

Istilah ini merujuk pada pengiriman dan penanganan barang dari balai lelang hingga ke penerima. 

  • Duties dan Taxes

Bea dan pajak berlaku jika Anda membeli barang lelang dari luar negeri. 

  • Collections

Sementara itu, istilah collections merujuk pada penjemputan barang dari balai lelang ataupun gudang penyimpanan barang. 

Hal-hal yang Tidak Anda Pikirkan untuk Ditanyakan Karena kami senang menjawab hal-hal yang tidak terduga!

Apa sebutan untuk barang dalam lelang?

Barang atau objek tunggal yang pemandu tawarkan dalam lelang disebut lot.

Apa itu bid dan run dalam lelang?

Hal-hal Besar tentang Otak, Dirangkum Karena siapa yang punya waktu untuk membaca semuanya?

Itulah berbagai istilah dalam lelang yang harus Anda pahami sebelum mendaftar sebagai peserta lelang. Istilah di atas mudah dipahami, sehingga Anda tidak mungkin bingung karena pemandu lelang akan menjelaskan seluruh syarat dan ketentuan. 

Apakah Anda memiliki barang antik dan ingin melelangnya dengan harga tinggi? Perkenalkan Rajabrana, balai lelang online resmi yang akan menjadi perantara Anda mendapat harga terbaik. Ketahui cara dan prosedurnya di situs resmi kami untuk informasi lebih lanjut. Semoga berhasil!